more"/> more">
Kematian-Nya yang menghidupkan - Surat Doa Murid
Last Updated : May 07, 2019  |  Created by : Administrator  |  844 views

(Ia) yang telah menyerahkan diri-Nya karena dosa-dosa kita, untuk melepaskan kita dari dunia jahat yang sekarang ini, menurut kehendak Allah dan Bapa kita. (Gal 1:4)

Dalam dunia yang kita hidupi saat ini, kuasa kejahatan masih menguasai untuk menipu dan menghancurkan setiap umat manusia. Setan masih diberikan kebebasan dalam “dunia jahat yang sekarang ini,” barulah ketika Kristus kembali untuk menegakkan kerajaan kekal-Nya, segala kuasa dalam dunia yang jahat ini akan dihancurkan. Tetapi Alkitab juga menuliskan bahwa Ia telah melepaskan kita dari dunia jahat ini, itu tidak berarti bahwa Ia akan mengambil kita dari dunia ini, namun Ia mampu melepaskan kita dari segala kuasa kejahatan tersebut. Oleh sebab itu Yesus berdoa untuk kita seperti ini: “Aku tidak meminta, supaya Engkau mengambil mereka dari dunia, tetapi supaya Engkau melindungi mereka dari pada yang jahat” (Yoh. 17:15).

Di tengah situasi dunia yang begitu bobrok dan menekan kebenaran, kita perlu mengingat status kita supaya kita tidak perlu gentar dan terus berjuang membawa suara kebenaran di dunia ini karena Kristus sudah menebus kita dari segala kuasa kejahatan. Kita yang dahulu berjalan dalam jalan orang fasik, tetapi sekarang Kristus telah memberikan jalan baru bagi kita. Kristus telah membebaskan setiap belenggu dan menelanjangi kuasa kegelapan, jadilah bebas dan tidak takluk di bawah segala bentuk kejahatan.

Tentulah jalan Kristus adalah jalan yang penuh kesulitan untuk diikuti, karena kita masih berada dalam dunia yang jahat, tetapi kita memiliki pengharapan bahwa kita akan mengalami kebebasan dan kemenangan di masa yang akan datang. Marilah kita terus setia dan berjuang bagi kebenaran Kristus.

(Ia) yang telah menyerahkan diri-Nya karena dosa-dosa kita, untuk melepaskan kita dari dunia jahat yang sekarang ini, menurut kehendak Allah dan Bapa kita. (Gal 1:4)

Dalam dunia yang kita hidupi saat ini, kuasa kejahatan masih menguasai untuk menipu dan menghancurkan setiap umat manusia. Setan masih diberikan kebebasan dalam “dunia jahat yang sekarang ini,” barulah ketika Kristus kembali untuk menegakkan kerajaan kekal-Nya, segala kuasa dalam dunia yang jahat ini akan dihancurkan.

Tetapi Alkitab juga menuliskan bahwa Ia telah melepaskan kita dari dunia jahat ini, itu tidak berarti bahwa Ia akan mengambil kita dari dunia ini, namun Ia mampu melepaskan kita dari segala kuasa kejahatan tersebut. Oleh sebab itu Yesus berdoa untuk kita seperti ini: “Aku tidak meminta, supaya Engkau mengambil mereka dari dunia, tetapi supaya Engkau melindungi mereka dari pada yang jahat” (Yoh. 17:15).

Di tengah situasi dunia yang begitu bobrok dan menekan kebenaran, kita perlu mengingat status kita supaya kita tidak perlu gentar dan terus berjuang membawa suara kebenaran di dunia ini karena Kristus sudah menebus kita dari segala kuasa kejahatan. Kita yang dahulu berjalan dalam jalan orang fasik, tetapi sekarang Kristus telah memberikan jalan baru bagi kita.

Kristus telah membebaskan setiap belenggu dan menelanjangi kuasa kegelapan, jadilah bebas dan tidak takluk di bawah segala bentuk kejahatan. Tentulah jalan Kristus adalah jalan yang penuh kesulitan untuk diikuti, karena kita masih berada dalam dunia yang jahat, tetapi kita memiliki pengharapan bahwa kita akan mengalami kebebasan dan kemenangan di masa yang akan datang. Marilah kita terus setia dan berjuang bagi kebenaran Kristus.


Subscribe To Our Newsletter
Subscribe to catch our monthly newsletter, latest updates, and upcoming events
RELATED UPDATES