more"/> more">
Menjadi Agen Perubahan - Berita Traveling Nabire
Last Updated : Nov 10, 2019  |  Created by : Administrator  |  854 views

PELAYANAN NABIRE

              Kami bersyukur kepada Allah yang memiliki pelayanan ini, atas anugerah-Nya dalam perintisan pelayanan Perkantas Nabire selama tiga tahun sejak tahun 2016. Travelling Perkantas Jawa Timur di tahun ketiga, yang dilakukan pada tanggal 3-7 Oktober 2019, patut disyukuri. Salah satu tema dalam pembinaan kali ini adalah “Menjadi Agen Perubahan,” dimana siswa diarahkan untuk menjadi agen perubahan di sekolah mereka masing-masing. Materi ini dibawakan oleh Kak Milhan. Siswa juga diajarkan agar bisa memiliki tiga ketrampilan dasar untuk menjadi agen perubahan yaitu: siswa dapat memimpin diri sendiri, siswa dapat memimpin tim, dan juga siswa dapat memimpin lingkungan. Siswa harus terlebih dahulu bersedia mengubah diri untuk bisa mengubah orang lain dan keadaan di sekitar mereka. Siswa-siswi yang hadir dalam pembinaan selama empat hari tersebut berasal dari berbagai sekolah, yaitu SMAN 1, SMAN 2, SMAN 3, dan SMA YPK Tabernakel.

              Selain itu, pembinaan juga diadakan di SMA YPBI SION dan SMKN 2 Nabire. Firman Tuhan yang disampaikan oleh Kak Bertha mengajak siswa-siswi untuk memakai kesempatan hidup yang masih Tuhan beri, tidak menyia-nyiakan waktu yang ada, dan kesempatan itu harus diisi dengan hidup sungguh-sungguh di hadapan Tuhan. Selain pembinaan di sekolah pembinaan juga dilakukan di kampus UNCEN PGSD Cabang Nabire dan AKPER Nabire. Doakan follow up dari travelling Oktober yang lalu, agar ada siswa dan mahasiswa yang mau dibina dalam KTB.


Subscribe To Our Newsletter
Subscribe to catch our monthly newsletter, latest updates, and upcoming events
RELATED UPDATES