more"/> more">
Bersyukur untuk adanya kegiatan Student Fellowship ( SF) yang telah diadakan pada Sabtu,14 Maret 2020 . SF kali ini bertemakan "I&'39;LL TELL THE WORLD" dengan menghadirkan pembicara Kak Eri Iwantoko yang sering disapa teman-teman dengan panggilan Kak Koko. Persekutuan SF kali ini mengajak teman-teman siswa untuk melihat bagaimana memberitakan kabar baik ditengah dunia yang tidak baik. Materi yang disampaikan banyak hal-hal praktis dimana teman-teman siswa diajak melihat ada banyak teori agama yang diyakini tapi oleh kasih karunia seseorang itu bisa saja akhirnya mempercayai Injil. Didalam video juga di tampilkan bagaimana seseorang itu ketika sudah yakin kepada Kristus, dia akan berani mengatakan bahwa Yesus itu adalah satu satunya jalan keselamatan. Teman-teman siswa juga dibukakan betapa pentingnya memberitakan kabar baik dalam kehidupan sehari-hari. Bersyukur kegiatan ini dihadiri oleh 25 orang. Acara ini dihadiri oleh banyak siswa dari tiap sekolah,di antaranya SMA GIKI 2 Surabaya, SMAN 3 Surabaya, SMPN 17 Surabaya, SMPN 29 Surabaya, SMP 17 Agustus Surabaya, dll.
Doakan melalui acara Student Fellowship ini, diharapkan siswa mencintai dan mengenal lebih dalam kebenaran firman Tuhan. Doakan follow up dan kerinduan teman-teman siswa untuk terus bertumbuh dalam Tuhan serta memberitakan Injil atau Firman Tuhan kepada seluruh dunia, dimulai dari lingkungan sekitarnya.